Mungkin Sudah Banyak Para Blogger Yang menulis tentang Artikel Ini (Omed Omedan) terutama para blogger yang asli bali, tetapi kali ini saya akan mencoba memaparkan lebih rinci lagi Ok Langsung aja Ke TKP..! Berbicara mengenai Omed Omedan Rasanya tidak terlepas dari Budaya bali dan berbicara mengenai Budaya Bali rasanya juga tidak akan pernah habis sampai akhir Zaman. mengapa saya katakan demikian..? karena salah satu kelebihannya adalah karena Masyarakat Bali bisa menjaga Nilai Budaya dan Nilai Agama selalu seiring sejalan..!
Tradisi Omed omedan dilakukan pada hari Ngembak Geni yaitu sehari setelah hari raya Nyepi sebenarnya sudah ada turun temurun yang diwariskan oleh leluhur mereka dan dibali tradisi ini biasa di lakukan Di Banjar Kaja Sesetan Denpasar Selatan (Densel). Omed Omedan sendiri berasal dari bahasa bali OMED yang artinya Tarik.Jadi Omed Omedan artinya tarik tarikan Bukan Cium Ciuman . Karena perkembangan zaman yang pesat lalu berubah ada ciuman,pada saat sedang berciuman harus disiram air agar perserta tidak kepanasan dan ciuman tidak berlangsung lama, dan lagi karena massyarakat normal khusunya di bali tidak akan ciuman di depan Umum,sehingga ciuman didalam tradisi ini sekedar luapan kebahagian Teruna Teruni (Muda Mudi) sekaligus ajang mesimakrama. Peserta omed omedan ini terdiri dari 2 kelompok : pria 40 orang dan wanita 60 orang umur berkisar 16 s/d 21 thn. dengan terlebih dahulu di data keketua kelompoknya masing masing, sisa peserta akan di cadangkan untuk pasangan berikutnya.
Dalam kepercayaan warga banjar kaja sesetan denpasar tradisi ini wajib di lakukan setiap tahunnya,jika tidak dilakukan maka akan timbul keanehan keanehan ,sering kemunculan dua ekor babi yang saling berkejaran di seputar banjar kaja. Anehnya tak satupun warga yang tau siapa pemilik dua ekor babi tersebut termasuk dari mana asalnya dan tiba tiba menghilang.
Setelah dilakukan upacara mapinunas atau minta petunjuk ternyata tradisi omed omedan harus terus dilakukan setiap tahunnya karena itu adalah permintaan sesuhunan di Pura Banjar. OK sobat sekalian Jika ada yang masih penasaran dengan atradisi Unik ini silakan datang aja langsung kebali sebelum hari raya Nyepi yang tepatnya di daerah Sesetan Denpasar selatan dan sobat juga harus bersedia jika nanti terkena siraman air ..hehehehehehe....!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
SILAKAN TINGGAL KOMENT SOBAT YANG TIDAK BERBAU SARA,dan PORNOGRAFI